Kemenparekraf Dukung Pengembangan Pariwisata Tambrauw

Kemenparekraf Dukung Pengembangan Pariwisata Tambrauw

JAKARTA – Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) memberikan dukungan untuk pengembangan sektor pariwisata Kabupaten Tambrauw.

Dukungan tersebut tertuang dalam penandatanganan Berita Acara Rencana Kerja Sama Pemerintah Daerah Kabupaten Tambrauw dengan Kemenparekraf melalui Deputi Bidang Pengembangan Destinasi dan Infrastruktur, Kamis (7/4/2022), di Jakarta.

Bupati Tambrauw, Gabriel Asem, menyambut antusias kerja sama tersebut.

“Terima kasih saya sampaikan kepada Deputi Bidang Pengembangan Destinasi dan Infrastruktur yang selalu bersedia menerima kami di ruangan ini dan juga men-support langkah-langkah ke depan,” katanya.

Dijelaskan Gabriel Asem, ada sejumlah kegiatan yang akan digelar di Tambrauw.

“Kami selaku Pemerintah Daerah Kabupaten Tambrauw berencana akan mengadakan Festival Pencarian Telur Maleo. Di samping itu, nanti para wisatawan akan dimanjakan dengan keindahan alam Tambrauw,” jelasnya.

Kepala Bappeda Litbang Kabupaten Tambrauw, Mousche WJ Woria, menambahkan, dalam penyusunan Rencana Pembangunan Kabupaten (RPD) tahun 2023-2026, Pemkab Tambrauw fokus pada 4 sektor Prioritas sebagai leding sektor.

“Salah satunya adalah sektor Pariwisata. Sektor-sektor yang lain diarahkan utuk mendukung program prioritas Pemerintah Daerah. Sebagai contoh di Sektor Pendidikan, Kami sudah melakukan kerja sama dengan Universitas Papua (UNIPA), yaitu membuka kelas Diploma III (D-3) Konservasi di Tambrauw,” katanya.

Mousche WJ Woria menjelaskan, jika berbicara terkait pariwisata, maka harus berpikir panjang dan terperinci.

“Karena hal ini akan membuka lapangan pekerjaan yang sangat luas. Besar harapan kami, dari kelas tersebut dapat menghasilkan guide-guide lokal untuk sektor pariwisata,” ujarnya.

Sementara Vinsensius Jemadu, Deputi Bidang Pengembangan Destinasi dan Infrastruktur Kemenparekraf, berharap perjanjian kerja sama ini in-line dengan Visi Misi Kepala Daerah.

“Agar, ketika terjadi pergantian Kepala Daerah, maka Kepala Daerah sebelumnya mampu meninggalkan legacy kepada pemerintahan selanjutnya,” katanya.

Pria yang akrab disapa VJ ini memuji pokok-pokok pemikiran Bupati Tambrauw yang menurutnya sangat luar biasa.

“Namun hal tersebut harus dibarengi dengan kemampuan publikasi agar masyarakat luas dapat lebih mengenal Kabupaten Tambrauw. Kami Kemenparekraf akan mendukung setiap langkah yang diambil oleh Kabupaten Tambrauw,” ujar Vinsensius Jemadu.

Kegiatan ini diakhiri dengan penandatanganan Berita Acara Kerja Sama antara Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang diwakili oleh Deputi Bidang Pengembangan Destinasi dan Infrastruktur. Dan juga Pemerintah Daerah Kabupaten Tambrauw yang diwakili oleh Bupati Tambrauw.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *